Gandeng DPRD Dan Pemkot Metro DPC AWPI Kota Metro Sosialisasikan UU Tentang Disabilitas
Metro – Organisasi Pers Asosiasi Wartawan Profesional Indonesia (AWPI) Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Kota Metro gelar sosialisasi mengenai UU No. 8 Tahun 2016 tentang disabilitas.
Dalam kegiatan tersebut turut dihadiri Ketua DPRD Kota Metro, Kepala Disnakertrans, Kepala Disdikbud, dan Diskominfo Kota Metro bersama dengan tenaga pengajar dan siswa sekolah luar biasa (SLB) se Kota Metro.
Seperti yang disampaikan oleh Verry Sudarto Ketua DPC AWPI Kota Metro bahwa kegiatan yang berlangsung bertujuan mengedukasi masyarakat dan juga memberikan saran bagi pemerintah Kota Metro dalam pengembangan anak-anak disabilitas.
“Tujuan kami adalah memberikan pengetahuan kepada orang tua agar tidak ragu dalam memberikan pendidikan bagi anak-anak disabilitas dimana pemerintah sendiri memberikan hak dan kewajiban yang sama, dan juga kami berharap agar di tiap-tiap kantor OPD memiliki akses bagi disabilitas,” terangnya.
Suwandi Kepala Dinas pendidikan dan kebudayaan Kota Metro juga menambahkan perihal anak-anak disabilitas merupakan permasalahan lintas sektoral di Kota Metro.
“Terkait disabilitas ini merupakan permasalahan lintas sektoral yang mana tidak hanya dinas pendidikan, kita harus mengakomodir anak-anak berkebutuhan khusu harus di penuhi di tiap-tiap jenjang pendidikan, dan dalam bidang pengajaran maka kita akan melakukan pelatihan khusus dalam penanganan terhadap anak-anak disabilitas,” pungkasnya. (Red)